Ingin Posting Twitter Lebih Menarik? Sisipkan Informasi Berikut Ini

Image dari Telegraph.co.uk
Image dari Telegraph.co.uk

Sebagai media sosial terpopuler, #Twitter memang telah menjadi banyak pilihan oranag untuk bersenang-senang, mencari informasi, meningkatkan brand hingga berbisnis. Tak ayal bila kemudian Twitter saat ini telah mencapai 500 juta pengguna lebih di dunia.

Melihat jumlah pengguna yang sangat besar ini, tentu Twitter sangat potensial untuk menjadikan brand personal atau binsis menjadi kuat. Untuk membuat brand kita kuat, tentu kita membutuhkan banyak follower (pengikut) yang akan melakukan retweet hingga menjadikan tweet kita tersebar secara viral sehingga membuat kita pun semakin terkenal.

Pentingnya Membuat Efek Viral

Sayangnya untuk membuat banyak follower melakukan retweet dengan viral bukanlah perkara yang mudah. Apalagi status kita yang belum populer layaknya artis, selebritis atau tokoh papan atas. Tentu hal ini akan semakin membuat kita harus berjuang dengan keras dengan waktu yang tak sebentar untuk menjadikan brand akun twitter kita jadi kuat dan populer.

Meski ada cara instant untuk mempercepat jumlah followers dengan menggunakan aplikasi dan jasa penambahan follower, namun sebaiknya Anda tidak menempuh jalur ini karena sifatnya yang temporer atau sementara saja.

Jika Anda ingin brand Anda kuat secara maksimal dan efisien tanpa menggunakan cara instan yang kebanyakan menggunaka akun robot, maka Anda harus mengenali lebih jauh seluk beluk peningkatan brand Twiter. Umumnya pengguna twitter akan men-follow suatu akun jika mereka anggap akun tersebut bermanfaat dan orang-orang yang mereka kenal saja.

Lalu bagaimana cara mengundang pengguna lain agar mereka mengetahui akun kita dan memfolow akun kita? Salah satunya caranya adalah dengan membuat follower kita mau melakukan retweet secara viral. Nah untuk bisa membuat follower melakukan retweet, Anda harus menjadikan posting twitter Anda berkualitas dan disenangi banyak orang.

Artikel lain: 4 Langkah Sukses Melakukan Promosi Blog Melalui Twitter

Berikut ini beberapa jenis tweet yang bisa Anda jadikan panduan yang ternyata menurut riset banyak diretweet pengguna twitter lain.

1. Posting Twitter Inspiratif

Jenis posting Twitter pertama yang sering di retweet oleh pengguna tweet adalah tweet quote (ungkapan atau kutipan). Tentu tidak semua quote akan mendapat banyak retweet, namun dengan membuat tweet quote yang baik dan bermanfaat, maka kemungkinan besar tweet Anda pun akan menarik perhatian follower dan mendapat retweet yang banyak.

Untuk menciptakan tweet kutipan yang berkualitas tentu Anda harus rajin membaca buku atau mendengarkan banyak petuah dari orang-orang yang sukses dan bersahaja. Tweet kutipan memang bisa jadi berasal dari diri Anda sendiri, namun untuk bisa berkualitas, Anda memang tak boleh asal tweet atau lebih-lebih membuat tweet yang tanpa dasar.

Lebih dari itu, tweet kutipan yang berasal dari diri sendiri haruslah memiliki dasar yang kuat entah dari ilmu yang Anda pelajari atau pengalaman yang Anda alami.

2. Guyonan atau Jokes

Tak sedikit akun twitter yang bertema jokes atau candaan di Twitter yang menjadi akun favorit dan populer dengan ribuan bahkan jutaan follower. Anda juga bisa memanfaatkan hal ini jika Anda mau.

Apalagi jika Anda memiliki bakat dalam membuat orang tertawa, maka cobalah membuat posting twitter yang lucu dan menarik. Jika Anda sudah terbiasa meluncurkan tweet-tweet yang demikian, maka follower pun akan tertarik dengan Anda dan akan melakukan retweet pada guyonan yang Anda posting.

3. Reportase 

Posting twitter yang berpotensi besar di retweet berikutnya adalah tweet berkonsep reportase atau berita update. Ya, jika Anda memiliki kesenangan atau skill melaporkan sebuah berita layaknya seorang wartawan atau reporter, maka Anda bisa mencobanya di akun twitter Anda. Dengan postingan yang up to date dan terpercaya tentang pelaporan sebuah peristiwa, bukan tidak mungkin akun Anda akan dibanjiri banyak follower dan retweet.

4. Tweet Hashtag Populer

Berikutnya, cara untuk bisa mempopulerkan brand di twitter dengan jalan memperbanyak retweet adalah dengan mengikuti trending topic dengan sebuah hashtag. Setiap hari bisa dipastikan ada saja topik yang akan menjadi trending topic di Twitter.

Cobalah ikut dalam percakapan trending topic itu. jangan lupa juga untuk menyertakan kode hashtag yang menyertainya. Jika Anda mampu membuat tweet menarik yang berhubungan dengan trending topic tersebut bukan tidak mungkin akun twitter anda akan dilirik dan difollow banyak orang serta banyak retweet.

Baca juga: 6 Tips Sukses Menjadi Selebtwit di Media Sosial Twitter

5. Informasi Kontroversi

Siapa sih orang yang tak tertarik pada sebuah hal yang berbau kontroversial. Tema kontroversial memang selalu mengundang perhatian khalayak. Di dunia social media, termasuk twitter, tema ini ternyata juga merupakan topik yang ramai diperbincangkan dan banyak diretweet. Berkaca dari hal ini, Anda bisa saja membuat tweet dengan bertema kontroversi yang telah terbukti mamapu menarik perhatian orang tersebut.

Namun Anda harus tetap berhati-hati dalam membuat tweet semacam ini. Yang paling jelas, Anda harus menghindari tweet kontroversi yang berbau SARA (Suku, Agama, RAS dan Antar Golongan) jika Anda tak mau menjadi bulan-bulanan netizen yang malah menjadikan citra atau brand Anda menjadi jelek.

0 Response to "Ingin Posting Twitter Lebih Menarik? Sisipkan Informasi Berikut Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel